13+ Aplikasi Membuat Flowchart Gratis Online dan Offline
Aplikasi Membuat Flowchart – Flowchart adalah kumpulan dari simbol atau bentuk-bentuk tertentu yang secara kolektif dapat merepresentasikan sebuah progres atau proses. Jenis diagram ini biasanya digunakan untuk menjelaskan sebuah proses.
Flowchart umumnya digunakan di dalam bidang pendidikan tertentu juga untuk kebutuhan bisnis. Dengan adanya flowchart, Anda bisa mepresentasikan hasil kerja dengan lebih mudah dan teralur dengan baik.
Namun pembuatan flowchart tanpa bantuan aplikasi tentu sangatlah sulit, untuk itu berikut ini beberapa aplikasi membuat flowchart berikut bisa menjadi rekomendasi terbaik dengan fitur dan keunggulan masing-masing.
1. Diagram Designer
Aplikasi pertama yang bisa Anda manfaatkan untuk memudahkan membuat flowchart adalah Diagram Designer. Aplikasi ini mempunyai tampilan pengguna (user interface) yang sangat sederhana sehingga mudah digunakan. Karena itu, siapapun bisa menggunakannya untuk membuat flowchart.
Diagram Designer memiliki lebih dari 25 simbol yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat diagram alir, sekaligus berbagai jenis diagram lainnya. Dari aplikasi ini Anda bisa membuat flowchart dengan berbagai format. Mulai dari MNG, PCX, CUR, ICO hingga GIF.
2. Microsoft Visio
Microsoft Visio ini adalah aplikasi paling populer untuk membuat flowchart. Tidak hanya diagram alur, aplikasi ini juga bisa membantu membuat bagan organisasi, floor plan, desain teknik dan lain sebagainya. Dengan menggunakan Microsoft Visio ini akan membuat Anda dan tim bisa mengerjakan diagram bersamaan.
Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bahkan bisa menyambungkan flowchart yang sudah Anda buat ke data real-time. Dengan begitu, setiap terjadi perubahan data yang menjadi dasarnya, maka bentuk atau format flowchart pun akan ikut berubah. Aplikasi ini memiliki template grafik dan diagram yang beragam.
3. YED – Graph Editor
Dengan aplikasi ini Anda bisa membuat beberapa flowchart sekaligus dengan lebih mudah. Tak hanya itu, di dalam yED Graph Editor ini juga terdapat banyak grafis yang bisa Anda warna dan hubungkan.
Diagram alir yang sudah Anda buat dari aplikasi ini kemudian bisa diekspor menjadi berbagai format. Anda bisa mengeskpornya menjadi format SVG, SWF, PNG, PDF hingga HTML. Ada pula opsi full screen yang bisa Anda gunakan. Karena aplikasi ini berbasis Java, maka jika ingin menggunakan aplikasi ini Anda harus mempunyai Java Runtime dulu.
4. Dia Diagram Editor
Dia Diagram Editor ini adalah aplikasi pembuat flowchart yang juga sangat populer. Tampilan penggunanya sederhana dan bisa Anda gunakan secara gratis. Interfacenya yang sederhana membuat siapapun bisa memahami cara pembuatan flowchart dengan mudah. Aplikasi ini bisa digunakan untuk berbagai system operasi, mulai dari Windows, Mac hingga Linux.
Dengan menggunakan aplikasi ini Anda bahkan bisa menambahkan komponen tertentu menggunakan SVG dan XML. Bentuk-bentuk standar seperti sirkuit, UML dan basis data pun bisa Anda temukan di aplikasi ini. Flowchart yang sudah Anda buat bisa didownload dalam beragam format, mulai dari JPG, SVG, PNG dan GIF.
5. Think Composer
Think Composer ini adalah aplikasi membuat flowchart yang berbeda dengan yED Graph Editor ataupun Dia. Dari segi tampilan pengguna, tampilan aplikasi ini cenderung lebih kompleks dan terlihat profesional. Karena itu, tidak semua orang bisa menggunakan aplikasi ini, hanya pengguna yang sudah ahli saja.
Namun, keunggulan aplikasi ini adalah menu yang tersedia pun lebih beragam. Karena itu diagram yang bisa dibuat dari aplikasi ini pun lebih banyak. Ada use case diagram, tree diagram, class diagram, business model hingga timeline. Meskipun begitu aplikasi ini tetap bisa didapatkan secara gratis.
6. Cacoo
Dibandingkan dengan aplikasi lainnya, aplikasi ini memang tidak begitu menonjol. Namun jangan salah karena aplikasi ini menawarkan menu lengkap dengan template yang beragam. Meskipun tidak ada bentuk standar flowchart di dalamnya, Anda masih bisa menggunakan template yang tersedia.
User interface aplikasi ini terbilang sederhana sehingga mudah digunakan. Ada fitur bagan sederhana yang memungkinkan Anda untuk menempelkan ataupun memasukkan data dengan lebih cepat guna membuat grafik sederhana. Hasil diagramnya pun bisa diekspor menjadi berbagai format.
7. Pencil Project
Aplikasi atau software ini memiliki beragam shape dan fitur di dalamnya. Yang lebih menguntungkan lagi, aplikasi ini sudah terintegrasi dengan OpenClipart.org, sehingga memungkinkan Anda mencari clipart melalui situs tersebut. Karena itu aplikasi membuat flowchart ini sangat direkomendasikan.
Dari segi tampilan, user interface aplikasi ini sangat sederhana. Diagram yang digunakan pada aplikasi ini pun bisa disesuaikan dengan perangkat yang Anda gunakan. Output yang dihasilkan pun dapat diekspor menjadi berbagai format. Anda bisa mengeskpor menjadi bentuk PDF, Inkspace SVG, teks Open Office hingga link web.
8. LibreOffice Draw
Aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan untuk membuat flowchart saja, namun juga berbagai jenis diagram lainnya. LibreOffice Draw memiliki fitur yang lengkap dengan tampilan yang sederhana. Dengan begitu siapa saja bisa menggunakan aplikasi ini tanpa kesulitan.
Tampilan LibreOffice Draw ini menggunakan workplace grid dengan bentuk titik-titik yang akan semakin memudahkan dalam membuat flowchart. Workplace ini memudahkan saat akan mengatur posisi komponen flowchart. Kalau Anda akan membuat flowchart yang kompleks, aplikasi ini adalah aplikasi yang sangat diperhitungkan.
9. Edraw Mindmap
Aplikasi ini tidak hanya bisa membuat beragam jenis flowchart saja, namun juga diagram dan berbagai grafik dengan mudah. Di dalam aplikasi membuat flowchart ini terdapat banyak shape flowchart yang bisa Anda gunakan, mulai dari border, background, basic flowchart shape, arrow shape hingga mindmap.
Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah memungkinkan Anda untuk membuat 2 buah flowchart sekaligus. Kemudian hasil flowchart yang sudah dibuat dapat disimpan dalam berbagai format seperti Visio, PDF, SVG hingga HTML. Sayangnya, jika Anda menggunakan aplikasi versi gratis, saat mengeskpor gambar, hasil ekspor gambar ini akan terdapat watermark.
10. ClickCharts Diagram Flowchart
Di dalam aplikasi ini terdapat banyak simbol yang pasti berguna dalam pembuatan flowchart. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur yang memungkinkan Anda untuk menambahkan teks, pointer, ataupun gambar. ClickCharts ini juga bisa membantu Anda membuat EL Diagram dan UML.
Selain mudah digunakan, aplikasi ini berukuran kecil dan bisa digunakan pada perangkat dengan sistem operasi apapun. Setelah membuat flowchart, Anda bisa mengeskpor hasil diagram alir buatan Anda menjadi beragam format gambar hingga format PDF.
11. ConceptDraw
Berbeda dengan aplikasi membuat flowchart lainnya, aplikasi ini adalah aplikasi yang cukup komplit karena menggabungkan 3 produk berbeda di dalam 1 aplikasi. Dengan menggunakan ConceptDraw ini Anda bisa meningkatkan produktivitas sekaligus membuat perencanaan bisnis.
Produk di dalam aplikasi ini menyediakan grafik dan diagram yang fleksibel. Di dalamnya terdapat banyak template serta stencil vektor yang siap Anda gunakan. Anda pun bisa membuat desain stencil dari awal untuk kemudian digabungkan ke dalam desain.
Aplikasi ini memang bisa digunakan pada perangkat dengan berbagai sistem operasi, namun harus membayar lisensinya.
12. Draw io
Jika Anda sedang membutuhkan aplikasi yang dapat membantu membuat grafik dengan cepat tanpa fitur berlebihan, aplikasi ini adalah pilihan yang tepat. Aplikasi gratis ini memiliki tampilan sederhana. Fiturnya memang dibuat khusus untuk pengguna yang ingin membuat flowchart dengan cepat namun dengan hasil yang tetap hidup.
Di dalam aplikasi ini terdapat berbagai elemen yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat flowchart. Ada mulai dari elemen dasar seperti bentuk lingkaran, persegi, oval dan segitiga hingga elemen lanjutan seperti tongkat atau panah.
13. Calligra Flow
Aplikasi ini memiliki nama lain Kivio. Aplikasi ini adalah aplikasi termuda diantara aplikasi lainnya. Meskipun begitu, aplikasi ini sangat direkomendasikan untuk membuat flowchart, apalagi jika Anda sudah pada level mahir. Hal ini karena di dalam aplikasi ini terdapat banyak fitur yang cukup kompleks.
Fitur pada aplikasi ini dapat digunakan untuk membuat diagram apapun, mulai dari flowchart, diagram jaringan sampai bagan organisasi. Jika fitur-fitur tersebut masih kurang, Anda pun masih bisa menambahkannya dengan berbagai plugin untuk menambahkan fitur lebih banyak. Karena itu, maka tak heran jika aplikasi ini tergolong aplikasi membuat flowchart lanjutan untuk yang sudah ahli.